Web Browser: Pengertian, Fungsi, dan Jenisnya

•Pengertian browser
Apa Itu Web Browser?
Pengertian web browser adalah perangkat lunak yang memungkinkan kamu untuk mencari, mengakses, dan menampilkan halaman website di internet.

Pada dasarnya, website berisi kode seperti JavaScript dan HTML yang tidak dapat langsung dibaca oleh manusia. Web browser akan menerjemahkan kode tersebut ke dalam tulisan, gambar, audio, maupun elemen lainnya.

Web browser bukanlah satu-satunya perangkat lunak yang bisa membantumu mengakses website. Namun, kebanyakan orang lebih memilih menggunakan perangkat lunak ini karena mudah digunakan.

Satu hal yang perlu diketahui, web browser bukanlah mesin pencarian. Web browser adalah perangkat lunak yang membantu menampilkan halaman web, seperti Google Chrome, Mozilla Firefox, atau Opera.

Sedangkan mesin pencarian atau search engine adalah situs web untuk membantu menemukan halaman web tertentu. Contohnya seperti Google Search, Yahoo, DuckDuckGo, atau Bing.

Mesin pencari masuk dalam kategori website yang dapat kamu akses 
menggunakan web browser.

•Fungsi browser

1.Mencari informasi di internet dengan efektif

Internet berisi banyak hal. Salah satu manfaat web browser adalah mempermudah dan mempercepat proses pencarian informasi di internet. Selain itu, web browser termasuk perangkat lunak yang mudah digunakan. Sehingga, siapa saja dapat mengaksesnya selama memiliki koneksi internet.

2.Menyimpan data int

Web browser pada umumnya datang dengan fitur bookmark yang memungkinkan kamu menyimpan suatu halaman website. Dengan begitu, kamu dapat membuka kembali halaman tersebut tanpa harus mengetikkan kembali URL-nya di address bar.

3. Menampilkan file dengan ekstensi tertentu

Website pada dasarnya berisi kode pemrograman seperti HTML, JavaScript, PHP, CSS, dan lain sebagainya. Agar kode-kode tersebut dapat dipahami oleh orang umum, web browser akan menerjemahkannya terlebih dahulu sebelum menampilkannya di layar perangkatmu.

4.mendukung pemakaian search engine

Jenis search engine seperti Google Search atau Bing, dapat diakses dengan maksimal menggunakan web browser. Dengan menggunakan search engine, kamu bisa mencari informasi hanya dengan mengetikkan kata kuncinya saja tanpa harus menghafal alamat URL-nya.

5.melindungi perangkat dari bahaya

Web browser akan membantumu menjalankan proses verifikasi atau authentication sebelum mengunjungi suatu website. Cukup sulit untuk mendeteksi suatu website aman dari ancaman malware atau hal-hal berbahaya lainnya. Untuk itu, menggunakan web browser adalah cara aman untuk berselancar di internet dan menghindari cybercrime.

Komentar

Postingan populer dari blog ini

DATA SISWA